Jumat, 18 September 2015

REKRUTMEN PT GARUDA MAINTANACE FACILITY AEROASIA



Rekrutmen adalah serangkaian proses penerimaan anggota baru dalam suatu organisasi atau perusahaan. Keberadaan rekrutmen tersebut diharapkan agar perusahaan dapat memperoleh tenaga kerja yang berkualitas. Hal ini dilakukan untuk menjaga kelangsungan dari suatu perusahaan.

Salah satu kunci utama dalam menciptakan Sumber Daya Manusia (SDM) yang professional juga terletak pada proses Rekrutmen, Seleksi, Training And Development calon tenaga kerja. Dengan demikian tidak mudah dalam sebuah perusahaan untuk mencari Sumber Daya Manusia (SDM) yang berkualitas dan memiliki standar kompetensi yang dibutuhkan perusahaan.

Di dalam proses rekrutmen ini terdapat 4 hal yang perlu diperhatikan. Keempat hal tersebut adalah sumber rekrutmen, karakteristik rekruter, rekrutmen dalam kampus, dan preview pekerjaan.

1.      Sumber mengenai adanya pekerjaan dapat ditemui melalui beberapa media. Sumber tersebut antara lain iklan, media on-line, rekomendasi karyawan, agen tenaga kerja, asosiasi profesional, job fair, dan kampus. Akan tetapi, pada saat ini perusahaan lebih sering menggunakan metode rekrutmen dengan web. Melalui web ini, seorang pelamar lebih mengetahui nilai dan tradisi dalam suatu organisasi atau perusahaan tersebut.
2.   Karakteristik rekruter dan tingkah lakunya sangat mempengaruhi seseorang dalam memilih suatu pekerjaan. Seorang rekruter yang bersahabat, menyenangkan, mampu memberi informasi lebih disenangi oleh seorang pelamar kerja. Menurut riset, seorang pelamar lebih terpengaruh oleh sifat rekruter daripada karakteristik pekerjaan.
3.    Rekrutmen dalam kampus memberikan kesempatan pada pelajar untuk mengetahui beraneka jenis pekerjaan. Akan tetapi, terkadang rekuitmen dalam kampus tidaklah efektif. Hal ini dikarenakan adanya kesan yang mempengaruhi keputusan, kurangnya pandangan realistik tentang pekerjaan, kurangnya pengalaman pelajar dalam kehidupan nyata, dan lainnya.
4.   Preview kerja adalah memberikan informasi atas kondisi pekerjaan yang sesungguhnya. Dengan adanya preview kerja, seorang pelamar dibiasakan untuk menerima aspek positif maupun negatif dari pekerjaan.

Dalam hal ini saya mengambil contoh proses rekrutmen pada perusahaan GMF AeroAsia, dimulai pada tahun 1949 , GMF AeroAsia berasal sebagai Divisi Teknis Garuda Indonesia Airlines di Kemayoran dan Halim Perdanakusuma bandara di Jakarta , Indonesia . Kembali pada tahun 1984 , GMF AeroAsia pindah ke Bandara Internasional Soekarno Hatta dan namanya sendiri sebagai Divisi Maintenance & Engineering ( M & E ) , yang berkembang menjadi unit bisnis mandiri langsung .
 
Selanjutnya , pada tahun 1998 Divisi Maintenance & Engineering berubah menjadi Unit Strategic Business ( SBU - GMF ) , yang menangani semua kegiatan pemeliharaan armada Garuda Indonesia , sehingga mengasah daya saingnya . Akhirnya pada tahun 2002 SBU - GMF dipisahkan dari Garuda Indonesia , dan resmi menjadi anak perusahaan independen di bawah nama PT Garuda Maintenance Facility AeroAsia .
 
Selanjutnya , GMF AeroAsia kini benar dianggap sebagai salah satu yang terbaik dan terbesar perusahaan perawatan pesawat di wilayah tersebut serta menjadi penyedia MRO pelanggan pilihan pada tahun 2015 .
Berikut ini adalah tahapan proses rekrutmen yang dilakukan terhadap calon karyawan PT Garuda Maintenance Facility AeroAsia.
1.      Adminitration process
2.      General English Test (GET)
3.      Phsycology Test
4.      Phsycology Interview
5.      User Interview
6.      Medical Check Up (MCU)
7.      OJT




Tidak ada komentar:

Posting Komentar